duniaunggas.com – Cara mengusir tikus dari kandang puyuh dan bahan bahan yang digunakan sebagai pengusir tikus dari kandang puyuh.

Hama tikus sering sekali hinggap pada peternakan yang kita geluti dan bahkan sampai dapat menimbulkan permasalahan dalam pemeliharaan. Mulai dari merusak pakan yang tersimpan dalam kandang bahkan sampai memakan telur puyuh sebelum kita kumpulkan. Namun jangan kawatir disini kita akan membahas berbagai trik dan tips yang secara ampuh dapat mengusir tikus dari dalam kandang puyuh. Namun sebelumnya kita akan bahas sedikit tentang kerugian yang diakibatkan oleh puyuh yang memasuki bahkan bersarang dalam kandang postal atau kandang besar.

Tikus Masuk Kandang Puyuh

Gambar : Tikus Masuk Kandang

Beberapa kerugian yang ditimbulkan tikus yang masuk atau bersarang dalam kandang puyuh :

  1. Tikus yang masuk dan bahkan bersarang dalam kandang puyuh sering sekali memakan pakan puyuh yang kita simpan didalam kandang dengan cara menggigit karung pakan puyuh sehingga selain pakan menjadi berceceran pakan juga dapat terkontaminasi dengan beberapa penyakit yang disebabkan oleh tikus. Sisa pakan yang tersisa dalam karung pakan sering sekali lembab yang dikarenakan tikus membuang urin pada tumpukan pakan yang mengakibatkan pakan menjadi bau tengik urin tikus dan tentunya sisa pakan tidak dapat digunakan kembali pada pakan yang bergumpal yang dikarenakan urin tikus
  2. Sisa pakan bekas gigitan tikus dapat menimbulkan penyakit pernapasan pada puyuh yang disebabkan terkontaminasi dari air liur tikus, dan tentunya ini dapat menimbulkan kerugian pada ternak puyuh yang kita lakoni
  3. Tikus merupakan salah satu vektor ( pembawa penyakit ) aktif terhadap puyuh. Dimana dialam bebas tikus dengan mudah membawa berbagai penyakit kedalam peternakan kita.
  4. Tikus dapat menimbulkan suara gaduh atau bising apabila tikus bermain diatap kandang puyuh
  5. Tikus sering sekali memakan telur puyuh sebelum kita ambil untuk dikumpulkan dan bahkan tidak ketinggalan pula sering sekali tikus memakan telur yang kita simpan sebelum kita jual. Namun hal ini mumgkin dapat kita siasati dengan membawa telur yang sudah terkumpul keluar dari kandang atau membawa kedalam rumah.

Berikut ini kita akan bahas bahan apakah yang ampuh cara mengusir tikus dari dalam kandang puyuh kita. Mungkin anda sudah sering mendengar dan bahkan sudah pernah menggunakan bahan ini namun dengan tujuan yang berbeda. apakah bahan itu ? Ya bahan itu adalah LADA HITAM.

Lada Hitam atau sering juga kita sebut Merica Hitam sangant ampuh cara mengusir tikus dari dalam kandang puyuh ( Postal ). Mengapa lada hitam mampu dengan ampuh mengusir tikus dari dalam kandang puyuh ? Berikut sedikit  kandungan lada hitam dan penjelasannya :

 

 1. Piperin 

2. Amina alkaloid

3. Antioksidan

4. Vitamin A

5. Vitamin C

6. Lycopne

7. Karoten

8. Cryptixanthin

9. Zea-xanthin

cara mengusir tikus dari kandang

Gambar : Lada Hitam

Nah  dari beberapa kandungan lada hitam diatas mampu merusak atau mengacaukan sistem sensor yang ada pada kumis tikus. Pada dasarnya tikus dapat mengetahui dimana ada makanan adalah dari perintah sensor yang dihasilakn oleh kumis tikus.  Dengar aroma dan kandungan dalam lada hitam mampu merusak sistem sensor pada tikus sehingga tikus merasa tidak nyaman menuju kandang yang sudah ditaburi lada hitam.

 

Cara Mengusir Tikus Dengan Lada Hitam

Cara penggunaan lada hitam dalam mengusir tikus dari kandang puyuh adalah sebagai berikut :

  1. Taburkan atau letakkan lada hitam 50 gr hingga 100 gr dari jalan yang sering dilalui oleh tikus, dengan demikian tikus akan merasa tidak aman memasuki areal yang sudah kita tabur atau letakkan lada hitam.
  2. Taburkan beberapa gram lada hitam atau secukupnya di sekitaran atau seluruh areal kandang ( Maksud disini bukan lantai kandang ditaburi semua lada hitam, bisa merugi nantinya karena besarnya biaya untuk pembelian lada hitam )
  3. Untuk menunjang kinerja lada hitam dalam mengusir tikus, lada hitam akan lebih bagus bila dihaluskan dalam pemakaiannya. Dengan dihaluskannya lada hitam akan mempercepat merusak sistem saraf kimawi yang terdapat pada kumis tikus.

Sesuai dan berdasarkan yang telah dilakukan dibeberapa kandang kelompok, lada hitam kami tambahkan dengan daun durian belanda atau yang biasa disebur daun SIRSAK. Sejauh ini berhasil namun untuk alasan ilmiahnya kami masih terus berupaya untuk mengungkapkannya. Baca juga Manfaat Merica Untuk Unggas ( Puyuh Dan Ayam )

Demikianlah beberapa tips dalam menanggulangi hama tikus dan cara mengusir tikus dari kandang puyuh pada kandang kelompok yang dibentuk ( Sumatera ). Selamat mencoba dan berhasil.

Sumber : Duniaunggas.com dan beberapa kandang kelompok ( Sumatera dan Jawa )

Jika anda ingin bertanya tentang seputaran unggas dengan senang hati kami akan menjawab, kirimkan pertanyaan anda melalui email ke ” admin-duniaunggas@gmail.com”

 

About the author

admin

Add Comment

Leave a Comment